Test Footer 2

Pages

Selasa, 03 September 2013

Dewan Minta Pemkot Sosialisasikan Masalah Sampah Di Kelurahan

Kupang, KabarkotakupanG.com - Anggota DPRD Kota Kupang, Krispianus Matutina meminta Pemerintah Kota Kupang untuk mengsosialisasikan lagi kepada masyarakat terkait pembebasan bak Tempat Pembuangan Sampah di sepanjang jalur-jalur protokol di Kota Kupang.

Menurut Matutina, hal itu harus dilakukan karena hingga saat ini masih banyak masyarakat yang tidak mengetahui alasan penghancuran bak tempat pembuangan sampah di sepanjang jalur protokol yang ada di Kelurahan mereka.

Penghancuran bak-bak sampah di sepanjang jalur protokol, selama ini dilakukan dengan tujuan untuk memperindah wajah Kota terlebih pada jalur-jalur protokol.

Oleh karena itu, terkait rencana pemerintah untuk memindahkan tempat pembuangan sampah ke bagian dalam kawasan pemukiman penduduk, Matutina mengharapkan agar Pemerintah harus mencari tempat yang tepat dan strategis di masing-masing kelurahan, yaitu pada titik-titik yang tidak memungkinkan adanya warga dari kelurahan lain yang datang untuk membuang sampah pada kelurahan lain.

Selain itu, pembangunan tempat sampah di area pemukiman juga harus dilakukan tanpa mengabaikan dampak dari sampah-sampah yang di buang di tempat pembuangan sampah tersebut terhadap masyarakat sekitar.

Matutina menyarankan, pemerintah juga harus mengagendakan pengusulan dana untuk dibahas dalam sidang perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, atau APBD tahun anggaran 2013 untuk membangun tempat sampah di kawasan pemukiman, sehingga tidak terjadi lagi pembuangan sampah disembarang tempat, seperti membuang sampah di got ataupun Kali. (Ven)

0 komentar: