Kupang, KabarkotakupanG.com - Walikota Kupang, Jonas Salean
mengatakan, untuk pembangunan infrastruktur jalan, khusunya jalan lingkungan di
Tahun 2014, Kota Kupang masih membutuhkan perhatian dan bantuan dari Pemerintah
Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Menurut Jonas Salean, hal itu
dianggap perlu karena Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, atau APBD yang
dimiliki masih terbatas. Sehingga belum dapat memenuhi kebutuhan pembangunan
infrastruktur jalan lingkungan bagi seluruh masyarakat Kota Kupang.
Pembangunan infrastruktur di Kota
Kupang juga terkesan lambat, akibat dana pembangunan infrastruktur yang
dimiliki hanya sebesar Lima Milyar Rupiah. Sedangkan untuk memenuhi seluruh
kebutuhan infrastruktur di Kota Kupang, Jonas Salean menilai membutuhkan
sedikitnya dana sebanyak 30 Milyar Rupiah.
Oleh karena itu, Walikota Kupang,
Jonas Salean mengharapkan agar Pemerintah Provinsi dapat memberikan perhatian
serius terhadap pembangunan infrastruktur di Kota Kupang. Karena sebagai
Ibukota Provinsi, Kota Kupang merupakan tolak ukur pembangunan untuk NTT bagi
daerah lain.
Dirinya juga mengaku, untuk
memenuhi kebutuhan pembangunan infrastruktur bagi masyarakat, Pemerintah juga
terus berupaya di Pemerintah Pusat agar Dana Alokasi Khusus, atau DAK bagi Kota
Kupang dapat ditingkatkan. Karena, walaupun Kota Kupang memiliki wilayah yang
kecil, namun merupakan ibukota Provinsi Nusa Tenggara Timur.(Ven)
0 komentar:
Posting Komentar